Perpajakan
Program Studi Perpajakan merupakan program pendidikan yang dirancang untuk membekali mahasiswa dengan pengetahuan teoritis dan keterampilan praktis di bidang perpajakan, akuntansi, dan hukum pajak. Program ini bertujuan mencetak lulusan yang profesional, kompeten, dan siap menghadapi dinamika sistem perpajakan di Indonesia, baik dari sisi kepatuhan wajib pajak maupun optimalisasi penerimaan negara.
Lulusan Program Studi Perpajakan memiliki prospek karir yang luas dan dibutuhkan di berbagai sektor, termasuk :
• Staf pajak di perusahaan swasta, BUMN, dan multinasional
• Konsultan pajak
• Pegawai di Direktorat Jenderal Pajak (DJP)
• Tenaga administrasi dan akuntansi
• Auditor pajak internal perusahaan
• Wirausaha di bidang jasa perpajakan
PERSYARATAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS TERBUKA
Mahasiswa Non RPL
– Fotocopy Ijazah Legalisir SLTA Sederajat
– Soft File Pas Foto Terbaru Ukuran 3×4
– Foto KTP Asli
– Formulir Data Pribadi
– Formulir Keabsahan dan Tanda Tangan
Mahasiswa RPL
– Fotocopy Ijazah Legalisir Terakhir
– Fotocopy Transkip Nilai Legalisir
– Ijazah SLTA Asli
– Soft File Pas Foto Terbaru Ukuran 3×4
– Foto KTP Asli
– Formulir Data Pribadi
– Formulir Keabsahan dan Tanda Tangan
– Formulir Daftar Riwayat Hidup
– Screenshot PDDIKTI
Apa perbedaan mahasiswa Non RPL dan RPL ?
- Mahasiswa Non RPL
Adalah calon mahasiswa yang telah lulus dari SLTA atau sederajat, dan siap memulai perjalanan pendidikannya dari tahap awal. - Mahasiswa RPL
Adalah calon mahasiswa yang pernah menempuh pendidikan tinggi sebelumnya dan kini ingin melanjutkan studi atau pindah ke Universitas Terbuka.
Biaya Perkuliahan
- Pendaftaran : Rp 100.000
- Admin bank : Rp 10.000
- Almamater : Rp 150.000
- Full Online : Rp 2.350.000 / semester
(Biaya tersebut sudah termasuk uang spp, administrasi, ujian, dan bimbingan kuliah)